Bung Yorrys Raweai terpilih jadi Ketua Umum Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) yang juga Ketua Umum Serikat Pekerja Pariwisata dan Anggota Komisi I DPR .
Bung Yorrys terpilih secara aklamasi setelah Pejabat Sementara (Pjs) Ketua Umum KSPSI Dalam pemilihan Ketua Umum KSPSI periode 2012-2017 , Dimana Bung Mathias Tambing selaku Pjs Ketua umum DPP KSPSI mundur dari pencalonan Ketua Umum.
Pimpinan Sidang Kongres KSPSI Ke-VIII Rudi Prayitno "Dengan mengucapkan dengan rachmat Tuhan Yang Maha Esa, maka kongres KSPSI ke-VIII di Batu Malang, Jawa Timur sembari mengetukkan palu sidangnya sebagai tanda pengesahan keputusan kongres di Kota Batu, Malang, Jawa Timur, Minggu (19/2/2012) telah memutuskan bahwa Bapak Yorrys Raweyai terpilih secara aklamasi dan sah sebagai ketua umum KSPSI untuk periode 2012-2017,"
Dalam Pengantar Kata setelah terpilih menjadi Ketua Umum DPP KSPSI , Bung Yorrys mengatakan KSPSI ke depan tidak lagi berada dalam perpecahan sebagaimana yang terjadi saat ini. Ia mengharapkan adanya perubahan dalam manajemen kepengurusan untuk membangun suasana solidaritas pekerja seluruh Indonesia. Untuk itu ia menawakan solusi untuk menentukan dan memperkuat KSPSI sebagai satu-satunya serikat pekerja yang setara dengan pengusaha dan pemerintah dalam kelembagaan Tripartit.
Program 100 hari ke depan Yorrys akan melakukan rekonsiliasi dan konsolidasi kepengurusan KSPSI. Khususnya menjadikan kepengurusan KSPSI hasil Kongres VIII Malang ini sebagai satu-satunya organisasi serikat pekerja yang diakui oleh pemerntah. Dalam waktu dekat, Yorrys bersama pengarus baru akan melakukan audiensi bersama pemerintah terkait.
Dalam kata sambutannya beliau juga berjanji akan memperjuangkan kesetaraan gaji buruh dengan gaji PNS dan jjuga memperjuangkan penghapusan outsourcing dan menyiapkan sumber daya Konfederasi dalam menghadapi tantangan global.
Kongres yang dibuka oleh Menko Kesra Agung Laksono tersebut berlangsung pada 17 – 19 Februari 2012.
Kongres VIII ini adalah kongres yang terbesar selama pelaksanaan kongres KSPSI diadakan. Karena itu, kongres ini memiliki legitimasi yang kuat dan mengakar dari pihak pemerintah dan pengusaha, maupun anggota serikat pekerja di seluruh Indonesia.
Sementara Bung Yorrys Raweai Selaku Ketua Formateur dalam Kongres meminta izin kepada Pimpinan Sidang agar memberikan waktu paling lambat 1 bulan dalam penyusunan Komposisi Pengurus DPP KSPSI agar tercipta Kepengurusan yang kuat dan kredebilitas , dan kepengurusan yang benar-benar mau bekerja membela kepentingan pekerja indonesia, pada hari ini hanya menentukan Sekretaris Jenderal DPP KSPSI, serta akan mengadakan pelantikan Akbar di Jakarta.
Bung Sugianto Situmeang, SH selaku Ketua DPD KSPSI Provinsi Sumatera Utara terpilih menjadi salah satu Team Formateur dalam Kongres ke-VIII Kota Batu Malang mewakili DPD KSPSI se- Indonesia bergandengan dengan DPD KSPSI dari Provinsi Papua.
Dalam sidang Formateur yang berlangsung hanya untuk menentukan posisi Sekretaris Jenderal DPP KSPSI periode 2012-2017, sidang berrlangsung alot dengan mempertimbangkan beberapa nama yang masuk maka terpilihlah Bung Rudy Prayitno menjadi Sekretaris Jenderal DPP KSPSI mendampingi Bung Yorrys Raweai kedepan.